INDODAILY.CO, PALEMBANG- Lapas Perempuan Palembang yang diwakili oleh Kaur Umum, Herlina Firdaus dan Operator BMN, Ra Febryanti Putri hadir langsung dalam giat Pelaksanaan _Exit Meeting_ audit pengelolaan Barang Milik Negara (BMN) yang dilaksanakan Jumat (28/11) di Kanwil Ditjenpas Sumsel.
Exit meeting pelaksanaan audit pengelolaan Barang Milik Negara (BMN) di lingkungan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Sumatera Selatan berlangsung dengan lancar dan penuh kehangatan. Dalam pertemuan tersebut, tim auditor yang dipimpin oleh Doktor Gurning selaku Pengendali Teknis dan Agil Fahlefi selaku Ketua Tim memaparkan secara ringkas hasil pelaksanaan audit yang telah dilakukan mulai dari tanggal 24-29 November 2025, termasuk temuan-temuan terkait tata kelola BMN serta aspek-aspek yang masih perlu ditingkatkan. Rangkaian kegiatan ditutup secara resmi oleh Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemsyarakatan Sumatera Selatan, Erwedi Supriyatno, yang sekaligus menegaskan pentingnya pengelolaan BMN yang tertib, transparan, dan akuntabel.
Pada kesempatan itu, juga dibacakan hasil audit beserta rekomendasi perbaikan yang perlu ditindaklanjuti oleh satuan kerja di lingkungan Ditjenpas Sumatera Selatan. Erwedi Supriyatno menyampaikan apresiasi kepada tim auditor dan seluruh jajaran yang telah bekerja sama selama proses audit berlangsung. Ia menekankan agar seluruh rekomendasi dijadikan bahan evaluasi dan segera ditindaklanjuti sebagai wujud komitmen dalam meningkatkan kualitas pengelolaan BMN, sehingga dapat mendukung pelaksanaan tugas dan fungsi pemasyarakatan secara optimal dan profesional.
Desi Andriyani selaku Kepala Lapas Perempuan Palembang, ditempat yang berbeda mengungkapkan “Kami mengucapkan terimakasih untuk tim auditor atas masukan yang telah diberikan, ini juga merupakan langkah maju untuk pengelolaan BMN dilingkungan Kantor Wilayah Ditjenpas Sumsel terutama pada Lapas Perempuan Palembang,” tutur desi.
Diakhir sesi, penyerahan Berita Acara audit di lingkungkan Kanwil Ditjenpas Sumsel dari tim auditor kepada Kepala Kantor Wilayah Dirjenpas Sumsel dan ditutup foto bersama.























