INDODAILY.CO, PALEMBANG, —- Kepolisian Daerah Sumatera Selatan menggelar upacara bendera dalam rangka memperingati Hari Kesadaran Nasional di Lapangan Apel Gedung Presisi Mapolda Sumsel, Senin, 19 Januari 2026.
Upacara yang dimulai pukul 07.30 WIB ini dipimpin langsung oleh Kapolda Sumsel Irjen Pol. Andi Rian R Djajadi, S.I.K, M.H.
Kegiatan rutin bulanan ini dihadiri oleh Wakapolda Sumsel Brigjen Pol. Rony Samtana, S.I.K, M.T.C.P, serta para Pejabat Utama (PJU) Polda Sumsel. Peserta upacara terdiri dari perwakilan personel Polri mulai dari tingkat Pamen, Pama, Bintara, Tamtama, hingga Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan kerja Polda Sumsel.
Rangkaian upacara berlangsung dengan khidmat, diawali dengan pengibaran bendera Merah Putih, mengheningkan cipta, serta pembacaan teks Pancasila oleh Inspektur Upacara. Selain itu, dilakukan pula pengucapan Tri Brata, Catur Prasetya, dan Panca Prasetya Korpri sebagai bentuk peneguhan komitmen insan Bhayangkara.
Dalam amanatnya, Kapolda Sumsel menyampaikan bahwa Hari Kesadaran Nasional bukan sekadar seremoni rutin. Momen ini merupakan waktu yang tepat untuk melakukan refleksi kolektif bagi setiap personel dalam menjalankan tugasnya sebagai aparatur negara hukum sekaligus pelindung masyarakat.
Kapolda juga menekankan bahwa kepercayaan publik adalah modal sosial yang sangat berharga bagi institusi Polri. Oleh karena itu, setiap anggota dituntut untuk terus menjaga integritas, profesionalitas, serta memperkuat sinergi dengan masyarakat guna menciptakan situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) yang kondusif.
Kabid Humas Polda Sumsel Kombes Pol. Nandang Mu’min Wijaya, S.I.K., M.H. memberikan keterangan tambahan terkait makna penting pelaksanaan upacara ini bagi seluruh jajaran. Ia menegaskan bahwa kedisiplinan dan inovasi adalah kunci utama dalam menghadapi tantangan tugas yang semakin kompleks.
“Upacara Hari Kesadaran Nasional ini adalah sarana untuk meningkatkan kualitas pengabdian serta memupuk rasa kecintaan kepada bangsa dan negara. Kami berharap seluruh personel dapat mengimplementasikan nilai-nilai yang terkandung dalam Tri Brata dan Catur Prasetya dalam memberikan pelayanan yang humanis dan responsif kepada masyarakat,” ujar Kombes Pol. Nandang Mu’min Wijaya.
Kegiatan diakhiri dengan menyanyikan lagu Mars Polda Sumatera Selatan dan penghormatan pasukan. Seluruh rangkaian upacara berjalan dengan tertib, aman, dan lancar hingga barisan dibubarkan oleh Komandan Upacara.






















