BEM Pesantren Wilayah Sumatera Gelar Musyawarah Zona Sumsel

INDODAILY.CO, OGAN ILIR — Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Pesantren Wilayah Sumatera menggelar Musyawarah Zona Sumatera Selatan (Sumsel), sekaligus Seminar Nasional dalam Rangka Memperingati Hari Santri Nasional pada 22 Oktober 2022, di Gedung MMR, Kampus A Institut Agama Islam Al – Qur’an (IAIQI) Indaralaya, Kabupaten Ogan Ilir, Provinsi Sumatera Selatan, Selasa (18/10/2022).

Rektor IAIQ Indralaya dr. Hj. Muyassaro berpesan kepada seluruh BEM Pesantren Wilayah Sumatera untuk terus merawat pergerakan, dan menjalankan program yang akan di jalankan dengan sebaik – baiknya.

“kalian sudah sangat luar biasa, terus rawat pergerakan dan program yang akan di jalankan”

Sementara itu, dalam sambutanya Asisten III Sekda Kab. Ogan Ilir Dr. H. Yohanas menyampaikan ucapan selamat kepada para pengurus Halaqoh BEM Pesantren wilayah Pulau Sumatera, yang telah dilantik atau dikukuhkan pada hari, dan pihaknya berharap kepada pengurus yang telah dilantik tersebut dapat melaksanakan amanah yang diberikan dengan sebaik – baiknya.

“Kita mengapresiasi yang setinggi – tingginya atas terselenggaranya Musyarawah Zona Sumsel BEM Pesantren Se – Sumsel dengan tema “Meneguhkan Peran Santri Perkokoh NKRI ” Meomentum ini adalah sangat penting dan bermakna, dengan adanya kegiatan ini kita mengajak seluruh masyakat, lembaga dan pemerintah untuk bersinergi dan bekerjasama, selalu menambah ketebalan keyakinan kepada Allah SWT, dan diharapkan dapat memiliki aspirasi para Santri untuk berkopentisi dalam merawat perdamaian dunia sesuai dengan ajaran Islam yang rahmatan Lil alamain”

Bacaan Lainnya

Presiden Mahasiswa (Presma) Institut Agama Islam Al – Qur’an (IAIQI) Indralaya, sekaligus Koordinator lajnah kaderisasi regenerasi Halaqoh BEM Pesantren wilayah Pulau Sumatera Muhammad Azhari mengatakan, kegiatan ini kita kawal langsung, dan Musyawarah Zona ini berjalan satu hari, kemudian di lanjutkan dengan Seminar Nasional dalam rangka Memperingati Hari Santri Nasional 2022, yang di beri tema oleh halaqoh BEM pesantren se-Indonesia “memperkuat peran mahasantri, memperkokoh NKRI”

“Dalam kegiatan tersebut juga dihadiri oleh 8 kampus yang termasuk kedalam keanggotaan halaqoh BEM pesantren Se – Indonesia wilayah pulau Sumatra zona Sumsel, kampus tersebut terdiri dari 2 kampus asal Kota Pagaralam, 2 kampus dari Kab. Ogan Ilir (OI), 1 kampus dari Ogan Komering Ilir (OKI), 2 kampus dari Lubuk Linggau, dan 2 kampus dari Ogan Komering Ulu (OKU) Timur”ujarnya.

Acara tersebut dihadiri Asisten III Sekda Kab. Ogan Ilir Dr. H. Yohanas, Kemenag Kab. Ogan Ilir dan Kabagkesra Kab. Ogan Ilir, Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan IAIQ Indralaya dr. Hj. Muyassaro, Presiden Mahasiswa Institut Agama Islam Al – Qur’an/IAIQl Indralaya Muhammad Azhari, Ketua Pelaksana Kegiatan Ihkam Ade Wahyudi, Sekertaris Pelaksana Kegiatan Nopitri Rosah.

Pos terkait