INDODAILY.CO, PALEMBANG, —- Komandan Kodim (Dandim) 0418/Palembang Letkol Arh Erik Novianto, S.Sos., bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLII Kodim 0418/Palembang Ny. Hayu Erik Novianto.
Menghadiri Acara Syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-80 Kodam II/Sriwijaya yang digelar di Lapangan Makodam II/Sriwijaya, Palembang, Selasa (13/01/2026).
Syukuran HUT Ke-80 Kodam II/Sriwijaya tersebut dipimpin langsung oleh Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Ujang Darwis, M.D.A., dan diikuti oleh Prajurit, PNS Kodam II/Sriwijaya, serta jajaran Persit Kartika Chandra Kirana PD II/Sriwijaya.
Kegiatan dilaksanakan secara sederhana sebagai wujud empati dan kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana alam di Aceh, Sumatera Utara, dan Sumatera Barat.
Dalam sambutannya, Pangdam II/Sriwijaya menyampaikan ucapan selamat ulang tahun kepada seluruh prajurit dan PNS Kodam II/Sriwijaya serta mengapresiasi dedikasi dan pengabdian yang telah diberikan selama ini.
Pangdam juga mengajak seluruh personel menjadikan momentum HUT sebagai sarana evaluasi dan refleksi dalam meningkatkan kualitas pengabdian kepada bangsa dan negara.
Sejalan dengan hal tersebut, Dandim 0418/Palembang Letkol Arh Erik Novianto,S.Sos menyampaikan bahwa Peringatan HUT Kodam II/Sriwijaya menjadi pengingat bagi seluruh prajurit, khususnya jajaran Kodim 0418/Palembang, untuk terus menjaga soliditas, profesionalisme, dan kedekatan dengan rakyat.
“Momentum HUT Ke-80 Kodam II/Sriwijaya ini harus menjadi semangat bagi kami untuk terus meningkatkan pengabdian, menjaga kemanunggalan TNI dengan rakyat, serta mendukung setiap program TNI AD yang bermuara pada kesejahteraan masyarakat,” ujar Letkol Arh Erik Novianto.
Lebih lanjut, Pangdam II/Sriwijaya menjelaskan bahwa Kodam II/Sriwijaya telah melaksanakan berbagai program strategis pemerintah, di antaranya program ketahanan pangan, pembangunan Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi, dan Koperasi Merah Putih, serta program Kementerian Pertahanan seperti Komponen Cadangan Matra Darat, KKRI, dan pengamanan objek vital strategis nasional.
Rangkaian HUT juga diisi dengan kegiatan bakti sosial, ziarah, doa bersama, perlombaan, dan panggung hiburan prajurit.
Kegiatan syukuran ditutup dengan pemberian tali asih kepada prajurit berprestasi, warakawuri, dan personel berkebutuhan khusus sebagai bentuk apresiasi dan kepedulian pimpinan Kodam II/Sriwijaya.
Diharapkan peringatan HUT Ke-80 ini semakin mempererat kebersamaan dan memotivasi seluruh prajurit untuk terus memberikan pengabdian terbaik bagi bangsa dan negara.






















