INDODAILY, PALEMBANG – Gudang penyimpanan alat-alat listrik Kantor Politeknik Pariwisata, di Jalan Gubernur Bastari, Jakabaring, Selasa (2/8/2022) sekira pukul 13.30 WIB.
Kepala Pos Pemadam Kebakaran Seberang Ulu II, Septa Andriansyah mengatakan, api diduga berasal dari gudang penyimpanan alat-alat listrik.
“Kami terjunkan 8 unit kendaraan, dan bersyukur dalam waktu 15 menit api berhasil dipadamkan,” katanya di TKP.
Kabag Ops Polrestabes Palembang, AKBP Kunto S Hartono menerangkan, kebakaran terjadi pukul 14.40 WIB dan langsung menuju TKP.
“Penyebabnya masih diselidiki, dan tak ada korban jiwa dalam kejadian ini,” ujarnya. (*)