KT Sungai Menang Dikukuhkan, Alki: Pemuda Harus Menjadi Garda Terdepan

Suasana pengukuhan dan pelatihan sekaligus Baksos Sunat Massal di Desa Sungai Menang,Foto:Ludfi/indodaily.co

INDODAILY.CO, OKI – Ketua Majelis Pertimbangan Karang Taruna (MPKT) Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) M.Alki Iskandar SE, bersama Pengurus KT OKI melaksanakan Pengukuhan, Pelatihan sekaligus Bakti Sosial (Baksos) Sunat Massal di Desa Sungai Menang, Kecamatan Sungai Menang, Kabupaten OKI.

Pelantikan KT Kecamatan Sungai Menang Masa Bakti 2022-2027 yang diadakan di Balai Desa Sungai Menang dihadiri puluhan kader, disambut antusias oleh ratusan masyarakat setempat, Senin (14/11/2022).

Usai melaksanakan pengukuhan. KT OKI melakukan pelatihan manajemen organisasi kepada 18 Desa di Kecamatan Sungai Menang.

Sementara Baksos KT OKI bersama Dewan Pimpinan Kecamatan Persatuan Parawat Nasional Indonesia (DPK PPNI) Sungai Menang melaksanakan sunat massal yang diikuti oleh puluhan anak-anak yang ada di Kecamatan Sungai Menang.

Dalam sambutannya Bupati OKI H. Iskandar SE melalui Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kabupaten OKI Muhammad Refly S.Sos M.M mengatakan, Karang taruna yang dibentuk oleh pemerintah adalah milik kita semua.

“Bagaimana eksistensi dan keberadaan karang taruna ini, dibentuk oleh pemerintah dengan undang-undang. Karang taruna ini milik kita semua, kepada para pemuda pemudi tergabung dalam karang taruna harus bekerja sesuai 3K 1L Kreatif, Komunikatif, Kolaboratif dan Literatif harus bisa bekerjasama dengan seluruh elemen,” ujar Refly dalam sambutannya, Senin (14/11/2022).

Ketua MPKT OKI M.Alki Iskandar SE mengungkapkan, setelah dikukuhkan para kader diharapkan dapat bersama membangun sinergi dalam mewujudkan pembangunan di semua sektor kehidupan.

“Tentunya para kader KT untuk bersama membangun sinergi dan berkolaborasi dalam mewujudkan pembangunan di semua sektor kehidupan khususnya di Kabupaten OKI di Kecamatan Sungai Menang,” ujar Alki.

Alki menerangkan, sebagai pemuda karang taruna harus menjadi garda terdepan dalam membantu sistem pemerintahan, mengingat sebuah organisasi dan individu tidak bisa bekerja sendiri.

“Kita sebagai pemuda harus menjadi garda terdepan khususnya karang taruna dalam membantu sistem pemerintahan kita, karena anak muda ini banyak sekali inovasi-inovasi. Kita tidak bisa bekerja sendiri jadi harus bersama, teruslah bekerja dalam membangun bangsa jangan pernah lelah untuk terus berjuang dalam kebersamaan,” imbuhnya.

Sementara itu Camat Sungai Menang Syawal Harahap S.Sos, M.Si mengucapkan, selamat kepada peserta KT kecamatan sungai menang yang telah dikukuhkan kepengurusannya. Semoga menjadi harapan bagi para pemuda menuju sungai menang bersemi.

“Dari 18 desa kecamatan sungai menang, selamat bekerja kepada para pengurus yang baru saja dikukuhkan, semoga menjadi harapan bagi para pemuda-pemudi kedepan menuju sungai menang bersemi,” pungkasnya.

Pos terkait