INDODAILY.CO, PALEMBANG –– Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang mengadakan rapat rutin internal dalam rangka monitoring dan evaluasi kinerja seluruh seksi yang ada di Lapas pada hari Selasa (07/01).
Bertempat di ruangan Kalapas, rapat internal yang dipimpin langsung oleh Kepala Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang, Desi Andriyani ini diikuti oleh seluruh pejabat structural. Ada beberapa poin penting yang dibahas selama kegiatan rapat diantaranya terkait penguatan tugas dan fungsi (tusi),peningkatan kinerja serta meningkatkan semangat kerja pegawai.
Desi Andriyani berpesan kepada para pejabat struktural untuk terus melakukan pemantauan terhadap kinerja staff pada masing-masing subseksi dan memaksimalkan pencapaian kinerja. Tidak hanya itu beliau juga menghimbau kepada seluruh petugas untuk tetap menjaga disiplin dan integritas dalam bekerja.
“Terus jaga kekompakan dalam tugas serta koordinasi dengan baik, internal maupun eksternal yang mendukung tugas dan fungsi Lapas Perempuan Palembang,” ungkap beliau.
@lpp_palembang
@lpp_palembang
#LapasPerempuanPalembang
#lpp_palembang