Pemeliharaan Sarana Keamanan Berkelanjutan, Lapas Curup Lakukan Penyemprotan Gembok Kamar Hunian

Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Curup kembali melaksanakan pemeliharaan sarana keamanan secara rutin sebagai bagian dari upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di lingkungan lapas.

INDODAILY.CO, CURUP,  —- Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Curup kembali melaksanakan pemeliharaan sarana keamanan secara rutin sebagai bagian dari upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di lingkungan lapas.

Kegiatan kali ini difokuskan pada penyemprotan dan perawatan gembok di area kamar hunian, yang dilaksanakan pada Rabu (14/01/2026).

Kegiatan pemeliharaan ini bertujuan untuk memastikan seluruh gembok kamar hunian berfungsi dengan baik, tidak mengalami karat, serta tetap optimal dalam menunjang sistem pengamanan.

Petugas melakukan penyemprotan pelumas secara menyeluruh pada setiap gembok, disertai pengecekan kondisi fisik dan kelayakan penggunaannya.

Pemeliharaan dilakukan secara teliti dan berkesinambungan sebagai langkah preventif guna mengantisipasi potensi gangguan keamanan yang dapat timbul akibat kerusakan sarana pengamanan. Selain itu, kegiatan ini juga mendukung kelancaran pelaksanaan tugas pengamanan sehari-hari oleh petugas.

Bacaan Lainnya

Kepala Lapas Kelas IIA Curup, David Rosehan, menyampaikan bahwa pemeliharaan sarana keamanan merupakan bagian penting dari sistem pengamanan lapas.
“Perawatan rutin seperti penyemprotan gembok kamar hunian ini merupakan bentuk kesiapsiagaan kami dalam menjaga keamanan. Sarana pengamanan yang terawat dengan baik akan sangat menunjang terciptanya lingkungan lapas yang aman, tertib, dan kondusif,” ujarnya.

Melalui kegiatan pemeliharaan sarana keamanan yang dilaksanakan secara konsisten, Lapas Curup menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan kualitas pengamanan serta menciptakan lingkungan pemasyarakatan yang aman dan terkendali.

Pos terkait