INDODAILY.CO, PALEMBANG — Pelatihan Jumputan yang bekerjasama dengan PT Pertamina Patra Niaga IT Palembang yang diikuti oleh 20 orang warga binaan Lapas Perempuan Palembang resmi ditutup, Sabtu (23/9/2023).
Paelatihan membatik jumputan ini telah dimulai sejak hari Senin, 18 September 2023 dan berlangsung selama 6 (enam) hari.
Setelah melalui rangkaian proses pembuatan batik jumputan mulai dari membuat pola diatas kain putih, mengikat dengan tali rafia, tahap pewarnaan, penjemuran, dan akhirnya 20 orang warga binaan Lapas Perempuan Palembang berhasil membuat Kain Jumputan, Mukena Jumputan, Baju Jumputan, dan Jilbab Jumputan yang cantik dan menarik.
“Warga binaan mengikuti pelatihan ini dengan antusias dan keinginan untuk menambah keterampilan sehingga apa yang diajarkan oleh pelatih dengan mudah diserap. Semoga ilmu yang telah didapat bisa untuk bekal mereka saat kembali pada masyarakat setelah bebas nanti. Kami Lapas Perempuan Palembang telah berhasil membangun kerja sama dengan stakeholder dalam memberikan pelatihan-pelatihan yang bermanfaat, kami ucapkan terima kasih banyak untuk PT Pertamina,” ujar Ike Rahmawati Kepala Lapas Perempuan Palembang Kemenkumham Sumsel.
Sesi Pelatihan diakhiri dengan warga binaan yang memamerkan hasil karyanya masing-masing dengan bangga.
“Sangat bangga sekali melihat hasil karya sendiri, rasanya tidak percaya bisa membuat jumputan sebagus ini. Terima kasih kepada PT Pertamina Patra Niaga IT Palembang yang telah memberikan pelatihan ini dan Lapas Perempuan Palembang yang selalu memberikan kami wadah untuk mencari keterampilan,” ujar AN salah satu warga binaan Lapas Perempuan Palembang yang mengikuti Pelatihan Membatik Jumputan.
Kakanwil Kemenkumham Sumsel Ilham Djaya mengapresiasi Lapas Perempuan Palembang Kemenkumham Sumsel atas keberhasilan pelatihan jumputan yang dilakukan.