Berdedikasi Tinggi dan Berprestasi, 17 Anggota Polsek Tanjung Raja Dapat Penghargaan Kapolres

Sebanyak 17 anggota Polsek Tanjung Raja Polres Ogan Ilir yang berdedikasi tinggi dan berprestasi mendapatkan penghargaan dari Kapolres Ogan Ilir AKBP Andi Baso Rahman
Sebanyak 17 anggota Polsek Tanjung Raja Polres Ogan Ilir yang berdedikasi tinggi dan berprestasi mendapatkan penghargaan dari Kapolres Ogan Ilir AKBP Andi Baso Rahman

INDODAILY.CO, OGAN ILIR – Sebanyak 17 anggota Polsek Tanjung Raja Polres Ogan Ilir yang berdedikasi tinggi dan berprestasi mendapatkan penghargaan dari Kapolres Ogan Ilir AKBP Andi Baso Rahman.

Penyerahan penghargaan dilaksanakan saat apel pagi di halaman Mapolres Ogan Ilir, Senin (03/04/2023).

Adapun 17 anggota yang mendapat penghargaan yakni, Aiptu Dedi Harsanto, Aiptu Frengki Irawan, Aipda Efri Juliansyah S.H, Aipda Efriansyah, Aipda Andi Hidayat S.E, Bripka Amar Iqbal S.H, Bripka Yansah S.E, Bripka Yanthoni Ibrahim, Bripka M.Sazili S.H, Bripka Yulihardi, Briptu Hambali Saputra, Briptu Yogi Septa Hermawan, Briptu Ages Pargue, Briptu Rizki Al Fajri, Briptu Agung Jaya Kusuma, Briptu Tegar dan Briptu M. Chandra.

Dalam arahannya Kapolres menyampaikan bahwa pemberian penghargaan ini adalah wujud Reward kepada anggota.

Dimana jika ada anggota yang berprestasi akan diberikan penghargaan, namun jika ada anggota yang melanggar akan diberikan hukuman.

Bacaan Lainnya

“Dengan dilaksanakan pemberian penghargaan ini, bagi anggota yang berprestasi diharapkan dapat menjadi motivasi bagi anggota yang lain untuk meningkatkan kinerja dan prestasi khususnya dalam memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat sehingga Polri makin dicintai oleh masyarakat”, imbuh Kapolres.

Kapolsek Tanjung Raja berharap dengan pemberian penghargaan dari Kapolres Ogan Ilir ini bisa memotivasi anggota yang lain untuk semangat dalam melaksanakan tugas dengan baik.

“Pemberian penghargaan kepada anggota Polsek Tanjung Raja oleh Bapak Kapolres atas jasa dan prestasi dalam perkara ungkap kasus tindak pidana pembunuhan di Desa Tanjung Harapan Kec. Tanjung Raja, Kasus Tindak Pidana pengeroyokan di Desa Tanjung Raja Selatan serta ungkap kasus laporan tindak pidana perampokan di Kecamatan Sungai Pinang”, terang Kapolsek.

Ditambahkan Kapolsek, maka dari hal tersebut dapat menjadi contoh positif bagi anggota lain agar terus termotivasi dalam melaksanakan tugas dilapangan.

Kepada anggota yang telah diberikan penghargaan, ini merupakan bentuk perhatian kepada anggota yang berprestasi.

“Maka dari itu diharapkan agar terus menunjukan motivasi atau dedikasi dalam melaksanakan tugas, apa yang telah ditorehkan agar terus dipertahankan serta ditingkatkan,” pungkas Kapolsek. (JR)

Pos terkait