INDODAILY.CO, OGAN ILIR – Bupati Panca Wijaya Akbar, SH menyaksikan penampilan Pagelaran Seni Budaya Ogan Ilir, Sumatera Selatan (Sumsel), pada Festival Sriwijaya XXXI Tahun 2023.
Pada acara yang dilaksanakan di Pelataran Benteng Kuto Besak (BKB) Palembang, Jumat (23/6/2023) malam, Bupati Panca didampingi Wakil Bupati Ardani.
Pagelaran Kesenian Festival Sriwijaya XXXI Tahun 2023 yang bertempat di Pelataran BKB Palembang dilaksanakan pada tanggal 22 hingga 26 Juni 2023.
“Pada pagelaran tersebut, Kabupaten Ogan Ilir menampilkan beberapa pertunjukan musik daerah dan drama yang dikemas dengan cerita Puyang Sampurayo Parang Batuah dari Desa Tanjung Baru,” ujar Bupati Panca melalui keterangan tertulis, Senin (26/6/2023).
Penampilan musik daerah dan drama tersebut dibawakan oleh SMPN 1 Indralaya. Kemudian ada juga pameran warisan budaya tak benda sekaligus memperkenalkan tenun songket dan gebeng dari Desa Tanjung Pinang Kecamatan Tanjung Batu.
Selain itu menampilkan tarian dan lagu-lagu daerah.
“Dengan tampilnya tim kesenian ini diharapkan menjadi ajang promosi kepariwisataan dan budaya dari Kabupaten Ogan Ilir,” tandasnya.