INDODAILY.CO, PALEMBANG – Insiden dinding pagar Puskesmas Merdeka tiba – tiba Roboh (runtuh), di Jalan Merdeka kelurahan Talang Semut kecamatan Bukit Kecil, Palembang, Sabtu (18/12/2021) sekira pukul 08.15 WIB. Hingga menimpa dua orang pedagang sayur dan tiga buah becak motor, satu sepeda motor jenis Mio nopol BG 2282 AS yang mengalami kerusakan.
Informasi yang dihimpun, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini, namun dua korban langsung dibawa kedalam Puskesmas Merdeka untuk diberikan perawatan. Yakni Hartati (55) dan Fenty (30) keduanya warga Jalan Gresik, Kelurahan Sekip, Kecamatan Kemuning, Palembang, yang berjualan di samping Puskesmas sebagai pedagang sayuran.
Menurut keterangan saksi mata tukang becak Yunita (58) warga Pusri, Palembang ini mengatakan bahwa saat kejadian dia sedang menunggu penumpang dan memarkirkan becaknya tepat di samping dinding pagar Puskesmas yang roboh.
“Tiba – tiba saja dindingnya roboh pak, langsung menimpa becak saya dan juga ada 2 orang yang ikut tertimpa,” ujar Yunita kepada indodaily.co, Sabtu (18/12/2021).
Sementara, dr Marlyn (32) mengatakan bahwa dua orang sudah diperiksa dalam kejadian ini. Hartati mengalami nyeri dari panggul sampai tungkai atau kaki kanan dan kiri, dan sulit bergerak. Sedangkan Fenty mengalami nyeri pada tungkai atau kaki dari paha sampai betis dibagian kanan.
“Setelah sempat kita berikan perawatan terhadap kedua korban. Lalu keduanya kita rujuk ke RS AK Ghani Palembang,” ujar dr Marlyn yang bekerja di Puskesmas Merdeka.
Mendapat informasi adanya peristiwa robohnya pagar Puskesmas Merdeka, anggota Polsek IB I langsung meluncur ke tempat kejadian perkara (TKP) untuk melakukan pengamanan.
“Benar adanya peristiwa robohnya pagar Puskesmas Merdeka, dan anggota kita sudah mengamankan TKP, dan membantu para korban,” kata Kapolsek IB, Kompol Roy Tambunan.
Menurut Kapolsek, bahwa dalam insiden ini tidak ada korban jiwa. Namun dua orang sempat tertimpa dan diberikan perawatan ke RS AK Ghani Palembang.
“Selain dua korban, ada tiga becak motor dan satu motor yang mengalami kerusakan, karena tertimpa dinding pagar,” tukasnya.