Humas LPP Palembang Ikuti Pelatihan penulisan Siaran Pers Secara Virtual

INDODAILY.CO, PALEMBANG – Lapas Perempuan Palembang yang diwakili langsung oleh Kalapas Perempuan Palembang, Ike Rahmawati, Kaur Umum, Herlina Firdaus dan Humas Lapas Perempuan Palembang, Inas Tri Rahayu mengikuti pelatihan penulisan siaran pers secara online bagi 50 unit pelaksana teknis percontohan manajemen komunikasi krisis pemasyarakatan, bertempat di aula lapas Perempuan Palembang, Kamis (24/8/2023) pukul 09.00 s/d selesai.

Pelatihan yang digelar oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan ini merupakan tahap lanjutan dari pelatihan serupa yang telah dilaksanakan pada Kamis, 24 November 2022 lalu. Yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan Tim Humas pemasyarakatan dalam penulisan berita Pemasyarakatan dan siaran pers, terutama dalam situasi krisis.

Sekretaris Jenderal Pemasyarakatan Heni Yuwono berpesan kepada seluruh Kadivpas, Ka Upt dan Humas 50 UPT Percontohan bahwa isu-isu pemasyarakatan yang mengganggu menjadi tanggung jawab bersama.

“Kegiatan zoom ini menjadi bentuk keseriusan bersama untuk berpartisipasi secara aktif dan produktif demi terciptanya citra positif pemasyarakatan bagi masyarakat,” ujar Heni.

Dikatakan Heni, Pelatihan penulisan berita dan siaran pers ini dibagi menjadi dua sesi, dimana di sesi yang ke-2, peserta pelatihan Tim Humas dari 50 UPT percontohan mendapatkan materi dan dibimbing langsung oleh mentor yang berkompeten.

Bacaan Lainnya

Irma Rahmani selaku mentor Pelatihan Teknis Penulisan Siaran Pers Tahap II ini mengatakan bahwa setelah mengikuti pelatihan manajemen krisis hari ini, diharapkan Humas 50 UPT Percontohan dapat melaksanakan manajemen krisis.

Sementara itu, Kalapas Perempuan Palembang Ike Rahmawati menambahkan, demi terasanya keterampilan Tim Humas Lapas Perempuan Palembang dalam penulisan berita Pemasyarakatan yang tepat terutama dalam situasi krisis.

“Lapas Perempuan Palembang Kemenkumham Sumsel siap mendukung Direktorat Jenderal Pemasyarakatan dalam membangun citra positif pemasyarakatan sebagai UPT Percontohan Manajemen Krisis Komunikasi Pemasyarakatan,”ujar Ike.

Menurutnya, Dengan mengikuti kegiatan pelatihan penulisan siaran pers ini, diharapkan Tim Humas Lapas Perempuan Palembang yang diwakili oleh Inas Tri Rahayu, mampu mengoptimalkan  pengelolaan informasi terutama dalam menghadapi Manajemen Komunikasi Krisis di UPT Pemasyarakatan.

“Kami siap menghadapi dan mengelola manajemen komunikasi krisis pemasyarakatan terutama di Lapas Perempuan Palembang,” pungkasnya.

Pos terkait