INDODAILY.CO, PALEMBANG — Penutupan Pekan Adat ke-II Sumatera Selatan (Sumsel) yang terlaksana di Taman Budaya Sriwijaya, dihadiri oleh Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Kadisbudpar) Sumsel, Aufa Syahrizal., SP., M.sc resmi ditutup, Senin (22/11/2021).
Pekan Adat Budaya merupakan kegiatan rutin. Yang mana menjadi alat juang untuk terus mempertahankan Adat dan Budaya di Sumsel.
Acara ini berlangsung selama satu pekan yang mana dibuka oleh Karnaval Budaya di Taman Budaya Sriwijaya dan selama itu pula Disbudpar Sumsel menyajikan beragam kesenian khas dari tiap daerah di Sumsel.
Kadisbudpar Sumsel, Aufa Syahrizal menyampaikan pesan rasa haru dan bangga melihat Pekan Adat sukses sampai akhir dari Gubernur Sumsel, H. Herman Deru yang tidak sempat hadir pada acara penutupan.
“Biarkan saya menyampaikan rasa haru dan bangga dari Gubernur Sumsel, Bapak H. Herman Deru atas terselenggaranya acara pekan adat ini,” sampainya.
Gubernur Sumsel berharap Pekan adat terus di tingkatkan lagi agar Adat dan Budaya Sumsel terus dilestarikan.
Aufa mengatakan, bahwa pada setiap acara yang diselenggarakan pasti ada plus dan minusnya.
“Dengan adanya kritikan-kritikan dan masukan anggaplah itu sebuah evaluasi. Masukan yang baik yang harus diterima dan kita cermati serta ditingkatkan,” tutupnya. (Cece)