INDODAILY.CO, PALEMBANG— Kepala Lapas Perempuan Kelas IIA Palembang, Ike Rahmawati menggelar pengarahan kepada seluruh warga binaan, kegiatan pengarahan ini dipimpin langsung oleh Kalapas dengan didampingi pejabat struktural Eselon IV, Eselon V dan petugas pengamanan, Minggu (12/11).
Dalam kegiatan yang dilaksanakan di Lapangan Lapas Perempuan Palembang, Kalapas Ike memberikan pengarahan kepada warga binaan ia berharap wargabinaan semuanya untuk tetap menjaga kehidupan yang harmonis dan selalu mengedepankan rasa saling menghargai satu sama lain serta merasa senasib sepenanggungan, mengikuti semua pembinaan baik pembinaan kepribadian maupun pembinaan kemandirian dan jangan sampai melanggar tata tertib dan aturan yang berlaku di dalam lapas Perempuan Palembang.
“Saya tekankan untuk wargabinaan wajib mengikuti program pembinaan yang disediakan supaya hak-hak integrasi dapat diperoleh oleh para warga binaan, seperti pemberian remisi serta berharap para warga binaan jangan sampai melakukan pelanggaran sehingga masuk register F yang mengakibatkan hak Remisi Umum tidak bisa diberikan,” lanjut Ike.
Kalapas Ike berharap para warga binaan dapat tetap menjaga pola hidup sehat, lebih giat dalam beribadah, dan tetap berperilaku yang baik karena semua warga binaan diperlakukan sama dan mendapatkan hak yang sama, semua ditekankan untuk menjalankan kewajibannya.
Rahayu Setyoreni selaku Kepala Kesatuan Pengamanan pada kesempatan yang sama juga menyampaikan ia mengapresiasi warga binaan dalam menjaga kondusifitas, kebersihan dan kerapian blok hunian serta menekankan warga binaan untuk menjalankan kewajibannya sebagai warga binaan.
”Berperilaku baik dan sopan menghargai petugas serta sesama warga binaan dan untuk hidup selalu bersyukur merenungi kesalahan dan memperbaiki diri menjadi lebih baik,” ujar Ayu.
” Kami bersyukur disini dibimbing oleh ibu Ike dan Petugas pemasyarakatan lainnya, diperlakukan dengan baik, diarahkan pada jalan yang baik, memberikan hak hak kami sebagaimana mestinya, memberikan bekal ilmu serta keahlian yang nantinya bisa bermanfaat setelah kami selesai menjalani masa hukuman disini,” ungkap LM salah satu warga binaan.