KKN ke-77 UIN RF Palembang, Wako Prabumulih Harapkan Proker yang Islami

Walikota Prabumulih Ridho Yahya dalam sambutan serah terima KKN UIN Raden Fatah Palembang ke-77. Foto : Juan/Indodaily.co

INDODAILY.CO, PRABUMULIH — Universitas Islam Negeri Raden Fatah (UIN RF) Palembang melakukan serah terima Kuliah Kerja Nyata (KKN) ke-77, bertempat di Pendopoan Rumah Dinas Walikota Prabumulih pada Rabu, (13/07/2022).

Pada acara tersebut, Rektor UIN Raden Fatah Palembang yang diwakilkan oleh Wakil Rektor I Muhammad Adil, menyampaikan bahwa KKN ke-77 merupakan bentuk dari islamisasi Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).

Foto bersama kelompok KKN dengan Dosen Pembimbing Lapangan. Foto : ist

Total mahasiswa yang mengikuti KKN ke-77 sebanyak 1816 Mahasiswa. 1800 dari UIN Raden Fatah Palembang, 10 diantaranya mahasiswa Institut Agama Islam Al-Qur’an Al-Ittifaqiah (IAIQI) Ogan Ilir, dan 6 dari UIN khas Jember.

Wali Kota Prabumulih, Ridho Yahya menjelaskan program kerja (proker) yang ada di Prabumulih adalah dari Al-Quran. Karena didalam alquran semuanya adalah kebenaran.

“Jangan sampai kita ngerti agama tapi tidak mengamalkannya. Apa yang dikatakan berbeda dari perbuatan. Ini berbahaya, bisa menghancurkan agama islam,” ungkapnya.

Bacaan Lainnya

Menurut Ridho, ia juga menjelaskan kekhawatirannya. Ngerti alquran tapi tidak mempercayainya. Mereka malah mengkhianati isi Al-Quran.

Selanjutnya, Ridho juga berharap mahasiswa UIN Raden Fatah Palembang dapat melaksanakan kegiatan yang ada unsur islaminya. Dan menjalankan apa yang ada dalam kandungan Al-Quran.

Turut hadir kegiatan tersebut, Walikota Prabumulih Ridho Yahya, Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) Paisol Burlian, Wakil Rektor I Muhammad Adil, dan beberapa Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) serta jajaran staf Pemerintah Kota Prabumulih dan UIN Raden Fatah Palembang.

Pos terkait