Satreskrim Polrestabes Palembang Ringkus Gerombolan Remaja yang Bacok Perempuan dengan Celurit

Gerombolan remaja pelaku pembacokan perempuan dengan celurit yang berhasil ditangkap Satreskrim Polrestabes Palembang

INDODAILY.CO, PALEMBANG — Sempat viral di media Sosial ( Medsos) seorang perempuan dianiaya segerombolan pria berkendara sepeda motor didepan pasar Cinde tepatnya Jalan Jenderal Sudirman, Kecamatan IT I Palembang, Minggu (6/2/2022) lalu.

Akhirnya sembilan pelaku sudah berhasil diamankan Unit Ranmor Sat Reskrim Polrestabes Palembang ,mereka diantaranya masih pelajar dan remaja ini yakni berinisial AG, AN, TK, DR, RK HD, AD dan PK, EO.

Pelaku diamankan dirumahnya masing – masing yang berada dikawasan Pakjo, Jalan Inspektur Marzuki, Kecamatan Ilir Barat (IB) Palembang, Kamis (10/2/2022) beserta empat unit sepeda motor serta senjata tajam (Sajam) jenis celurit.

Kapolrestabes Palembang, Kombes Pol Mokhamad Ngajib didampingi Kasat Reskrim, Kompol Tri Wahyudi, mengatakan dari informasi warga di Palembang ada sekelompok remaja melakukan trek – trekan, swepping menggunakan sepeda motor di malam hari yang meresahkan masyarakat dan kita langsung melakukan tindakan.

“Pada hari Minggu (6/2) malam ada kejadian dimana ada korban di bacok menggunakan celurit dan terluka ditangannya, setelah kita melakukan penyelidikan ternyata ada sekelompok remaja yang bergerombol bersepeda motor meresahkan masyarakat, lalu kita tangkap ada sembilan orang, dan salah satunya pelaku yang membacok menggunakan celurit untuk melukai korban,”kata Kombes Pol Mokhamad Ngajib, saat diwawacara awak media, Kamis (10/2/2022) sore.

Bacaan Lainnya

Masih dikatakannya dari kejadian tersebut Polrestabes Palembang melakukan beberapa tindakan dan penekanan kepada kelompok – kelompok ini. “Kita melakukan patroli skala besar, kita melakukan patroli secara rutin dan khusus oleh tim Polrestabes Palembang yakni Samapta Presisi. Ini yang akan bergerak setiap malam setiap saat untuk mengantisipasi kelompok- kelompok meresahkan masyarakat,” ujar Kombes Pol Mokhamad Ngajib.

Lebih jauh Kombes Pol Mokhamad Ngajib mengatakan kepada kelompok – kelompok yang membuat resah masyarakat tentunya akan di tindak tegas. “Siapapun yang terlibat melakukan tindakan membuat resah, mengancam keselamatan masyarakat, akan kita tindak tegas terukur, kita lumpuhkan,” tegasnya.

Dalam kesempatan ini Kombes Pol Mokhamad Ngajib juga menghimbau kepada kelompok – kelompok masyarakat atau remaja yang melakukan kegiatan meresahkan masyarakat untuk tidak lagi membuat keresahan di masyarakat karena akan ditindak tegas sesuai dengan hukum yang berlaku.

Pos terkait